[vd-breadcrumbs]

RSUD Mohammad Zyn Didesak Gabungan Aktivis Sosial Sampang ( GASS) Tertibkan Administrasi Kendaraan Dinas

Juli 30, 2024 | by Putra Channel | [vd-hit] Views
AddText_07-30-05.06.13

Sampang||Channel.com

-Tim Gabungan Aktivis Sosial Sampang (GASS) telah mengirimkan surat resmi kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mohammad Zyn Sampang. Surat tersebut berisi protes dan teguran terkait kelalaian rumah sakit dalam mengurus perpanjangan salah satu kendaraan dinasnya, yang berujung pada penilangan oleh pihak berwenang. Selasa (30 Juli 2024).

Hal ini muncul setelah ditemukan sebuah kendaraan dinas berplat merah dengan nomor polisi M 46XX NP yang terkena tilang, Kendaraan tersebut diketahui tidak memiliki perpanjangan surat-surat yang sah dan setelah di cek merupakan kendaraan dinas milik RSUD Mohammad Zyn Sampang.

“Kejadian ini sangat memalukan dan mencerminkan kurangnya disiplin administrasi di lingkungan RSUD Mohammad Zyn,” ujar Juru Bicara GASS.

Kami mendesak pihak rumah sakit untuk segera memperbaiki dan menertibkan administrasi seluruh kendaraan dinas agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

GASS menilai bahwa peristiwa ini tidak hanya mencoreng nama baik institusi pemerintah, tetapi juga menunjukkan ketidakseriusan dalam mengelola aset negara. Mereka meminta pihak RSUD Mohammad Zyn untuk melakukan audit internal terkait administrasi kendaraan dinas dan memastikan semua kendaraan dalam kondisi legal dan layak jalan.

“Kami berharap pihak rumah sakit dapat mengambil langkah cepat dan tepat dalam menyelesaikan masalah ini. Administrasi yang tertib adalah cerminan dari manajemen yang baik,” tambah jubir GASS.

Pihak RSUD Mohammad Zyn Sampang, melalui Humasnya, Amin Jakfar telah mengonfirmasi penerimaan surat tersebut dan menyatakan bahwa mereka akan segera mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menangani masalah ini serta memastikan bahwa kelalaian serupa tidak terjadi lagi. Mereka juga berjanji akan memberikan penjelasan lebih lanjut setelah melakukan investigasi internal terkait insiden ini.

Tim GASS berharap agar kejadian ini menjadi pelajaran berharga bagi seluruh instansi pemerintah di Sampang untuk lebih memperhatikan aspek administrasi dan kepatuhan terhadap peraturan demi memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat (Syah)

Share Artikel
Posted in
Tags in
RECOMMENDED FOR YOU